Penyusunan Desain Sistem Keamanan Ibu Kota Nusantara Butuh Koordinasi Intensif Antar-Lembaga

Dibaca: 55 Oleh Friday, 26 January 2024Berita, Deputi V Bidkor Kamnas
b293a281 06d3 45e1 a234 63a77d07d9ab

SIARAN PERS NO. 8/SP/HM.01.02/POLHUKAM/1/2024

BALIKPAPAN, POLHUKAM – Penyusunan desain sistem keamanan Ibu Kota Negara (IKN), membutuhkan koordinasi intensif antara semua kementerian dan lembaga yang berkepentingan. Hal tersebut menjadi salah satu simpulan dalam rapat koordinasi dan sinkronisasi yang digelar Kedeputian V Bidang Koordinasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat pada Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan.

Rakor yang menghadirkan sejumlah perwakilan kementerian dan lembaga tersebut diadakan di Balikpapan, Kamis (25/1/2024). Selain rakor, pada hari yang sama juga diadakan peninjauan langsung ke sejumlah titik di kawasan IKN.

Dari rakor yang digelar, kata Deputi V Bidkoor Kamtibmas Kemenko Polhukam, Irjen Pol Rudolf Alberth Rodja, terdapat sejumlah poin yang dihasilkan. Antara lain semua hal terkait perencanaan desain sistem keamanan IKN harus dilakukan dengan baik, agar minimal pada tahap pertama di Agustus hingga akhir tahun 2024, sistem sudah bisa mulai berjalan. Kemudian, butuh koordinasi yang lebih intensif antara semua kementerian dan lembaga yang terkait dengan sistem keamanan IKN ini.

“Sedikit banyak sudah terjawab apa yang akan dilaksanakan ke depan, tinggal bagaimana koordinasi kita, koordinasi ini yang harus lebih intens,” kata Deputi V saat menyimpulkan hasil Rakor.

Irjen Rodja juga menyebut, pembangunan infrastruktur harus diupayakan selesai sesuai tahapan target. Ini untuk menjamin kelancaran proses kepindahan dari Jakarta ke IKN. “Dengan kompetensi yang dimiliki oleh otorita dan satgas pembangunan infrastruktur, pembangunan ini akan berjalan sesuai perencanaan yang kita lakukan. Titip pada para pengambil kebijakan di tiap lembaga agar menjadi perhatian kita semua,” kata Irjen Rodja.

Selain jajaran internal Kemenko Polhukam, Rakor juga antara lain dihadiri sejumlah pejabat Mabes Polri dan Polda Kalimantan Timur, perwakilan Badan Otorita IKN, dan perwakilan Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN.

Sementara dalam peninjauan ke IKN usai Rakor digelar, terdapat sejumlah titik yang dikunjungi adalah lokasi pembangunan kantor Kemenko Polhukam dan kantor Polres Khusus Kawasan IKN.

“Kami dari Keasdepan Bidkor V Kamtibmas Kemenko Polhukam, hari ini kita laksanakan kegiatan rapat koordinasi dan sinkronisasi program penyusunan konsep desain sistem keamanan dan program pengamanan proses pembangunan Ibu Kota Nusantara, dengan harapan bahwa kami terus mendorong dalam mempercepat proses penyusunan desain sistem keamanan dan proses pengamanan pembangunan di IKN,” kata Asdep Kedeputian V Bidkoor Kamtibmas Kemenko Polhukam, Brigjen Pol. Asep Jenal Ahmadi.

HUMAS KEMENKO POLHUKAM

Terkait

Kirim Tanggapan

Skip to content Made with passion by Vicky Ezra Imanuel