Desk Pemilu Kemenko Polhukam Diharapkan Dapat Deteksi Dini Permasalahan Pemilu

Dibaca: 278 Oleh Saturday, 23 September 2023Berita, Deputi I Bidkor Poldagri
Desk Pemilu1
SIARAN PERS NO. 112/SP/HM.01.02/POLHUKAM/9/2023
Polhukam, Jakarta – Desk Koordinasi Pemilihan Umum (Pemilu) Kemenko Polhukam diharapkan mampu mendeteksi secara dini berbagai potensi permasalahan yang dapat mengganggu atau bahkan menggagalkan tahapan Pemilu.
Hal tersebut disampaikan Deputi Bidang Koordinasi Politik Dalam Negeri Kemenko Polhukam, Mayjen TNI Heri Wiranto dalam Rapat Koordinasi “Desk Koordinasi Pemilu Kemenko Polhukam Dalam Rangka Pembahasan Perkembangan Situasi dan Kondisi Terkini Tahapan Pemilu Tahun 2024” di Jakarta, Jumat (22/9/2023).
“Hal mendasar yang menjadi pertimbangan adalah bagaimana kita mampu mendeteksi secara dini serta mengantisipasi berbagai potensi permasalahan yang mungkin dapat terjadi terkait dengan tahapan Pemilu itu sendiri,” kata Heri.
Dikatakan, ada beberapa strategi yang bisa menjadi acuan terkait dengan potensi kerawanan pemilu. Namun di sisi lain, Pemilu serentak 2024 ini menjadi yang pertama dalam sejarah Pemilu di Indonesia, bahkan dunia.
Humas Kemenko Polhukam RI

Terkait

Kirim Tanggapan

Skip to content Made with passion by Vicky Ezra Imanuel