Menko Polhukam RI dan Anggota Dewan Negara RRT Gelar Pertemuan ke-6 Forum Dialog Bilateral RI-RRT di Beijing

Dibaca: 192 Oleh Wednesday, 23 August 2017Berita
Menko Polhukam RI dan Anggota Dewan Negara RRT Gelar Pertemuan ke-6 Forum Dialog Bilateral RI-RRT di Beijing

RRT – Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto bersama anggota Dewan Negara Republik Rakyat Tiongkok (RRT) mengadakan pertemuan ke-6 Mekanisme Dialog Bilateral RI-RRT di bidang politik, hukum dan keamanan di Beijing, Senin (21/8/2017). Pertemuan tersebut diketuai bersama oleh Menko Polhukam Wiranto dan Anggota Dewan Negara RRT Yang Jiechi.

Dalam pertemuan ini, kedua ketua delegasi menyampaikan kegembiraannya terhadap kondisi hubungan bilateral yang baik antara RI dan RRT sejak ditandatanganinya Kemitraan Strategis Komprehensif tahun 2013. Keduanya menegaskan akan terus berkomitmen untuk bekerjasama dalam memajukan ikatan persahabatan dan kerja sama lebih lanjut antara kedua negara berdasarkan prinsip kesetaraan, saling menghormati, saling percaya dan saling menguntungkan.

“Dalam pertemuan ini kami juga mengadakan pertukaran pandangan secara mendalam dan mengidentifikasi usaha-usaha kolaborasi untuk menangani isu-isu yang menjadi kepentingan bersama terkait dengan penegakan hukum, anti-terorisme, pengendalian narkoba, keamanan siber, dan kerjasama pertahanan,” kata Menko Polhukam Wiranto.

Dikatakan, sebagai mitra penting dalam memelihara perdamaian, kestabilan dan kemakmuran kawasan, kedua ketua delegasi juga membicarakan berbagai isu-isu internasional dan kawasan yang menjadi kepentingan bersama serta mencapai kesepakatan yang penting. Selain itu, kedua pemimpin juga berkomitmen untuk memperkuat kerjasama dalam memerangi penyelundupan obat-obatan terlarang, radikalisme dan terorisme melalui kerja sama intelijen, program peningkatan kapasitas dan kolaborasi di bidang keamanan siber dan penanggulangan terorisme.

“Kami juga menyampaikan apresiasi kami terhadap kemajuan kerja sama dalam berbagai bidang sejak Pertemuan ke-5 Forum Dialog Bilateral RI-RRT bidang politik, hukum dan keamanan di Beijing pada tanggal 26 dan 27 April lalu. Dan kami setuju untuk menangani hubungan bilateral dari perspektif strategis jangka panjang, memperkuat keselarasan antara Visi Poros Maritim Dunia yang digagas Indonesia dan Jalur Sutra Maritim Abad 21 yang diprakarsai RRT dengan pandangan untuk menyokong perkembangan Kemitraan Strategis Komprehensif RI-RRT,” ujar Menko Polhukam Wiranto.

Kedua ketua delegasi juga setuju untuk memanfaatkan secara optimal Komite Maritim RI-RRT dan pertemuan Kerja Sama Teknis bidang Kerja Sama Maritim. Sementara itu, keduanya juga menggarisbawahi pentingnya implementasi Garis-Garis Kerja Sama Ruang Angkasa Tahun 2015-2020 dan mendorong dilaksanakannya pertemuan teknis untuk membahas isu ini pada waktu dekat.

“Dalam kesempatan ini Indonesia juga mengapresiasi RRT yang telah menjadi tuan rumah Pertemuan ke-6 Forum Dialog Bilateral RI-RRT bidang politik, hukum dan keamanan. Dan kami telah sepakat bahwa Indonesia akan menjadi tuan rumah pada Pertemuan ke-7 Forum Dialog Bilateral RI-RRT bidang politik, hukum dan keamanan pada tahun 2018,” kata Menko Polhukam Wiranto.

WhatsApp_Image_2017-08-23_at_1.08.39_PM

Terkait

Kirim Tanggapan

Skip to content Made with passion by Vicky Ezra Imanuel