Lantik 3 Pejabat Eselon II, Sesmenko Polhukam : Laksanakan Tugas Dengan Serius dan Sungguh-sungguh

Dibaca: 282 Oleh Wednesday, 18 April 2018Berita
Lantik 3 Pejabat Eselon II, Sesmenko Polhukam : Laksanakan Tugas Dengan Serius dan Sungguh-sungguh

Polhukam, Jakarta – Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Letjen TNI Yoedhi Swastono melantik tiga pejabat Eselon II di lingkungan Kemenko Polhukam, Rabu (18/4/2018). Dalam sambutannya Sesmenko Polhukam mengatakan kepada para pejabat yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya untuk melaksanakan tugas dengan serius dan sungguh-sungguh disertai dengan sikap arif dalam bertindak.

“Bagi mereka yang terpilih untuk menduduki suatu jabatan yang baru, saya berpesan bahwa tugas yang dipercayakan kepada Saudara menuntut tanggung jawab yang besar dalam pelaksanaannya, sekaligus menjadi sebuah tantangan,” kata Sesmenko Polhukam.

Ketiga pejabat yang dilantik tersebut adalah Janiruddin, S.H., M.Si, menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi pada Sekretariat Kemenko Polhukam; Muslih, S.E., menjabat sebagai Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Politik Dalam Negeri; dan Kolonel Pnb. Amrizal Mansur, menjabat sebagai Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Politik Luar Negeri.

Sesmenko Polhukam mengungkapkan bahwa kemampuan, pengalaman dan profesionalisme para pejabat yang baru dilantik dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kemenko Polhukam. Dia juga berharap agar para pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri serta mengenali dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Saya berharap serta mengajak untuk melaksanakan tugas yang mulia ini dengan sebaik-baiknya, dan berbuat yang terbaik untuk rakyat, bangsa dan negara,” ungkap Sesmenko Yoedhi.

Selain itu, Semenko Yoedhi juga mengingatkan seluruh pejabat dan pegawai di jajaran Kemenko Polhukam untuk menjalankan tugas dengan amanah sesuai dengan ketentuan normatif perundang-undangan maupun norma-norma agama. “Perlu saudara sadari bahwa jabatan adalah sebuah amanah yang akan dipertanggungjawabkan, tidak saja dihadapan sistem kenegaraan yang berlaku, tetapi juga akan dipertanggungjawabkan dihadapan Tuhan YME,” kata Yoedhi.

Humas Kemenko Polhukam

Terkait

Kirim Tanggapan

Skip to content Made with passion by Vicky Ezra Imanuel