Biro PO Kemenko Polhukam Gelar Sosialisasi Implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

Dibaca: 165 Oleh Tuesday, 7 June 2022Berita, Biro PO
po 1
SIARAN PERS No. 69/SP/HM.01.02/POLHUKAM/6/2022
Polhukam, Bogor- Biro Perencanaan dan Organisasi pada Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia menggelar sosialisasi implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Kegiatan yang dihadiri unit-unit kerja di Kemenko Polhukam RI ini diadakan di Bogor Icon Hotel and Convention, Kota Bogor, Selasa (7/6/2022) dengan menghadirkan narasumber dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Sosialisasi implementasi SPBE dilakukan menyusul telah ditandatanganinya Permenko Polhukam Nomor 2 Tahun 2021 tentang SPBE di Kemenko Polhukam, oleh Menko Polhukam pada 21 Oktober 2021.
“Agar SPBE terimplementasikan dengan baik sebagaimana amanat Perpres 95 tahun 2018 dan Permenko Polhukam nomor 2 tahun 2021, kami merasa perlu untuk melakukan sosialisasi,” kata Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Kemenko Polhukam RI, Nizhamul, S.E, M.M dalam sambutannya.
Kepala Biro PO juga mengatakan bahwa pihaknya mulai menggagas penyusunan Arsitektur SPBE dan Peta Rencana SPBE di Kemenko Polhukam. Penyusunan tersebut telah masuk ke dalam program kerja 2023.
“Mengapa 2023? Karena kami masih menunggu terbitnya Arsitektur SPBE Nasional dan Peta Rencana SPBE Nasional yang akan kami jadikan acuan dalam penyusunan Arsitektur SPBE dan Peta Rencana SPBE di Kemenko Polhukam,” tutur Nizhamul.
Kepala Biro PO berharap, sosialisasi implementasi SPBE ini membawa dampak positif bagi tata kelola pemerintahan terutama di Kemenko Polhukam ke arah yang lebih baik, bersih, efektif, transparan, dan akuntabel.
“Serta pelayanan publik yang lebih berkualitas dan terpercaya, dengan memanfaatkan teknologi informasi yang berkembang semakin cepat,” kata Nizamul.
Sementara itu, narasumber dari Kementerian PANRB yang terdiri dari Hamzah Fansuri, M.Sc; Mugi Rohimah, S.ST, M.TI; dan Muthia Nur R, S.A.P memberikan materi dengan judul Penerapan SPBE Melalui Arsitektur, Peta Rencana, dan Evaluasi SPBE.
Humas Kemenko Polhukam RI

Terkait

Kirim Tanggapan

Skip to content Made with passion by Vicky Ezra Imanuel